Kamis, 15 Maret 2012

Redknapp: Kursi Manajer Inggris Bukan untuk Anak Muda

Menurut Harry Redknapp, ada satu syarat yang harus dipenuhi oleh calon manajer timnas Inggris. Syarat itu adalah calon tersebut bukan orang yang masih berusia muda.

"Saya kira calonnya tak akan sampai satu juta, Anda tahu. Ada Roy Hodgson dan Sam Allardyce, dan siapa pun," ungkap Redknapp yang dikutip Sky Sports.

"Dan ada beberapa manajer muda seperti (manajer Southampton) Nigel Adkins dan orang-orang seperti itu, yang di masa depan, saya yakin mereka akan fantastis. Tapi, untuk saat ini, mungkin masih terlalu muda," kata bos Tottenham Hotspur ini.


"Saya pikir ini adalah pekerjaan untuk orang yang lebih tua. Ini bukan pekerjaan untuk anak muda," ujar pria 65 tahun ini.

Redknapp sendiri jadi salah satu kandidat kuat untuk mengisi jabatan manajer Inggris. Meski tertarik, dia ingin lebih dulu fokus ke pekerjaannya di Spurs.

"Tentu saja, ini pekerjaan hebat, memanajeri negara Anda. Ini sulit. Saya punya pekerjaan di Tottenham dan tiba-tiba kami kalah beberapa kali," katanya.

"Saya harus tetap berkonsentrasi dengan pekerjaan saya di Tottenham, di mana ini akan saya lakukan 100 persen, dan kita lihat apa yang terjadi di akhir musim," tutupnya. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

dedhyahya.blogspot.com is loading comments...