Minggu, 04 Maret 2012

Fergie & Redknapp Komentari Nasib Villas-Boas

Dicopotnya Andre Villas-Boas dari posisinya sebagai manajer Chelsea ikut mengundang komentar Manajer Manchester Sir Alex Ferguson dan Manajer Tottenham Hotspur Harry Redknapp. Apa kata mereka?

Sesaat sebelum Spurs turun bermain menjamu MU di White Hart Lane, datang sebuah kabar dari Stamford Bridge markas Chelsea. Villas-Boas resmi tak lagi menangani 'Si Biru' menyusul serangkaian hasil kurang memuaskan.


Fergie, salah satu manajer senior di Liga Primer dan sudah menukangi MU sejak tahun 1986, tampak tidak terlalu terkejut dengan nasib yang dialami Villas-Boas.
Menurut Fergie yang tahun ini berusia 70 tahun, Villas-Boas yang lebih muda 36 tahun darinya itu memang penuh potensi. Tetapi ia masih butuh waktu lebih banyak untuk bisa sukses di klub yang punya ambisi dan ekspektasi luar biasa seperti Chelsea.

"Ia sudah berada dalam tekanan, tapi yang Anda butuhkan dalam pekerjaan ini adalah waktu. Rekornya di Porto memperlihatkan ia punya potensi. Tapi Chelsea punya ambisi tinggi," kata Fergie di BBC.

Sementara itu Redknapp, yang kini menjadi kandidat utama mengisi posisi manajer di timnas Inggris, menyuarakan simpatinya untuk Villas-Boas. Ia sekaligus menyemangati si pria Portugal untuk lekas bangkit.

"Sayang sekali ia kehilangan pekerjaannya, Anda takkan mau melihat seseorang bernasib seperti itu. Ia akan bangkit, ini takkan jadi akhir kariernya. Ia masih punya amat banyak waktu," nilai Redknapp.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

dedhyahya.blogspot.com is loading comments...